Mahasiswa Unesa Terpilih dalam Tim Orkestra dan Paduan Surabaya untuk Tampil di Istana Negara Jakarta

Mahasiswa Program Studi S1 Seni Musik dari Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Surabaya (Unesa) kembali menorehkan prestasi gemilang. Kali ini, mereka berhasil terpilih menjadi bagian dari Tim Orkestra dan Paduan Surabaya yang akan tampil di Istana Negara Jakarta. Keempat mahasiswa yang berhasil meraih kesempatan tersebut adalah:
Kenno Richie (Instrumen Contrabass)
Elfonda Daniel Christoper (Instrumen Contrabass)
Clarence Albert Federick Awola (Paduan Suara)
Ranya Putri Kinasih (Paduan Suara)
Keterpilihan mereka bukanlah hasil kebetulan, melainkan melalui proses seleksi yang ketat, dari tingkat regional hingga nasional. Hal ini menunjukkan dedikasi serta kualitas musik yang mereka miliki.
Ketua Program Studi Musik Unesa Bapak Agus Suwahyono, S.Sn., M.Pd., dalam keterangannya, menyampaikan kebanggaannya atas prestasi yang diraih oleh mahasiswa-mahasiswa tersebut. "Kami sangat bangga melihat mahasiswa kami mampu bersaing dan terpilih untuk tampil di acara bergengsi seperti di Istana Negara Jakarta. Ini merupakan prestasi yang membanggakan bagi Unesa," ujarnya.
Dukungan serta doa restu pun turut disampaikan kepada para mahasiswa yang terpilih. "Kami berharap agar mereka dapat tampil dengan baik dan mampu mengharumkan nama baik Unesa serta Indonesia di kancah nasional," tambahnya.
Keberhasilan ini juga menjadi inspirasi bagi mahasiswa-mahasiswa Unesa lainnya untuk terus bersemangat dan berusaha mencapai prestasi yang lebih tinggi di masa depan. Semangat dan prestasi yang telah diraih oleh keempat mahasiswa tersebut merupakan cerminan dari potensi serta komitmen Unesa dalam menghasilkan generasi muda yang berkualitas di bidang musik.
Dengan harapan kesuksesan terus mengiringi langkah mereka, Unesa mengucapkan selamat dan semoga keempat mahasiswa tersebut dapat memberikan yang terbaik dalam penampilan mereka di Istana Negara Jakarta. Semoga prestasi ini dapat menjadi langkah awal untuk meraih pencapaian yang lebih gemilang di masa mendatang.
Share It On: